Tips Memilih Pemanas Air untuk Rumah Anda

Memilih pemanas air bukanlah kegiatan yang mudah dilakukan, terlebih apabila sebelumnya tidak pernah menggunakannya. Namun sekarang harus memasang, karena kebutuhan terhadap air hangatnya sudah mulai meningkat. Ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan, selain dari jenisnya juga dari pertimbangan fitur – fiturnya. Sehingga bisa menikmati manfaatnya secara optimal.

Air hangat menjadi sangat dibutuhkan, terlebih setelah akses terhadap sumber bahan bakar menjadi lebih mudah dan murah. Mulai dari listrik, gas, dan berbagai sumber energi lainnya. Biasanya airnya dibutuhkan untuk keperluan mandi, terutama di perumahan dengan suhu dingin. Seperti di puncak atau daerah dataran tinggi.

memilih pemanas air

Selain keperluan mandi, juga bisa digunakan sebagai media bantu membersihkan berbagai peralatan. Mulai dari alat – alat memasak yang terkena lemak, alat – alat makan, hingga membersihkan lantai. Temperatur hangatnya memudahkan membersihkan berbagai kerak – kerak membandel, sehingga akan menjadi lebih bersih dan mengkilap, terutama bagi lantai rumah Anda.

Pertimbangan Memilih Pemanas Air Berdasarkan Fitur yang Diberikan

1. Garansi yang diberikan

Garansi adalah fasilitas ganti rugi ketika terjadi permasalahan – permasalahan tertentu dalam fungsinya. Bentuknya bisa beragam, tergantung dari masing – masing produsennya. Sehingga pertama kali memilih, haruslah memperhatikan garansinya terlebih dahulu. Perhatikan kendala apa saja yang memungkinkan mendapatkan garansi, dengan demikian ketika ada masalah bisa menghemat pengeluaran biaya.

2. Fitur tampilan berbasis digital

Sangat dianjurkan untuk mempertimbangkan pemanas dengan tampilan digital. Selain bisa mendeteksi secara presisi statusnya, juga mampu mengatur berbagai hal lainnya dengan cepat, mudah, dan akurat. Terkadang alat ini dilengkapi teknologi penghemat daya, sehingga selain memudahkan pengaturan dan pemantauan, tetapi juga meningkatkan efisiensi penggunaan dayanya.

3. Kesesuaian kapasitas tangkinya

Untuk pemanas air, ada dua jenis, menggunakan tangki atau tanpa tangki. Bagi yang memilih menggunakan tangki sebaiknya sesuaikan dengan kapasitas dan kebutuhannya di rumah. Misalnya apabila ada sekitar 3 orang di dalam rumah, disarankan menggunakan kapasitas 40 galon. Karena kalau kurang dari itu, harus menunggu lama terlebih dahulu.

Pertimbangan Memilih Jenisnya yang Harus Disesuaikan dengan Kebutuhan

memilih pemanas air

Memilih pemanas air berarti juga harus memilis jenisnya. Dari tiga jenis yang paling umum berdasarkan sumber panasnya, maka harus memperhatikan kegunaannya masing – masing. Untuk pemilihan pemanas air listrik, ada baiknya dipilih ketika memang memiliki daya cukup serta mampu mengontrol pemanasnya dengan baik. karena berpotensi membebani biaya operasionalnya.

Pertimbangan tempat tinggal juga menjadi perhatian dalam memilih pemanas air. Terutama apabila memiliki sumber panas atau gas alami. Tentunya daripada memasang jenis listrik atau elektrik, instalasi berjenis gas bisa sangat menghemat energi dan biaya listriknya. Pemilihan dengan tempat intensitas cahaya tinggi juga memungkinkan menggunakan sumber energi solar.

Selain itu juga pertimbangan mengenai intensitas penggunaannya, yaitu sering atau tidaknya digunakan apakah hanya pada kondisi – kondisi tertentu saja. Pertimbangan ini nantinya akan berpengaruh pada pemilihan penggunaan pemanas dengan tangki atau tanpa tangki. Ketika tidak begitu sering digunakan, tanpa tangki bisa menjadi alternatif terbaiknya.

Kebutuhan air hangat semakin tinggi di masyarakat, terutama di daerah dengan cuaca dingin atau daerah pegunungan. Berbagai keperluan juga dipengaruhi oleh adanya air hangat. Namun tantangan pertama dalam memiliki pemanas air adalah memilihnya. Ada berbagai jenis pemanasnya, karenanya perlu pertimbangan dalam memilih pemanas air yang terbaik bagi rumah.

Berencana memasang Pemanas Air atau water heater? Konsultasikan saja di Bildeco.com untuk Pemasangan Pemanas Air, detail informasi lebih lanjut hubungi : 0811-8689-900

Comments are closed.