Tips Menggunakan Kulkas di Rumah agar Awet dan Hemat Listrik

Setelah kita mengetahui spesifikasi dan pilihan kulkas yang akan kita  tempatkan pada dapur kita, maka langkah selanjutnya adalah memperhatikan dengan seksama bagaimana merawat kulkas agar awet dan tahan lama.

Ada dua hal yang sebenarnya menjadi alasan utama kita dalam merawat kulkas, yaitu untuk mempertahankan agar tetap awet dan tentunya agar listrik  tetap hemat. Oleh karena itulah, karena hal paling penting pada produk seperti kulkas itu adalah menyangkut kompresor, maka alangkah baiknya jika keadaan kulkas kosong sebaiknya kulkas di matikan dan simpan. Karena jika kulkas dinyalakan dalam kondisi yang kosong hal itu justru akan mengakibatkan kerusakan pada kulkas yang bersangkutan.

Sementara untuk memudahkan kita melakukan perawatan dan pemeliharaan sehari-hari terhadap produk seperti kulkas, agaknya beberapa hal berikut perlu diperhatikan :

  1. Baca buku petunjuk pemakaian secara benar, sehingga anda akan memahami dan mengerti apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan.
  2. Bersihkan secara teratur mesin dan motor  kulkas, sehingga udra dapat beredar dengan bebas disekitarnya.  Karena jika debu atau kotoran menempel pada mesin atau motor kulkas, maka motor akan bekerja lebih keras, sehingga  pemakaian listrik akan makin boros.
  3. Pada saat mengisi kulkas, jangan sekali-kali hingga melewati pintu atau rak kulkas. Karena jika udara tidak bisa beredar didalam kulkas maka pemakaian energi akan jadi kurang efisien. Biasanya efisiensi maksimum penyimpanan makanan ditetapkan dengan suhu kulkas dari 1,70C dan 3,30C ( 350F dan 380F )  dan kompartemen kulkas pada suhu -180C atau 0oF.   
  4. Perhatikan soal karet pintu yang ada pada kulkas, jika karet pintu terasa longgar itu berarti sudah saatnya karet pintu diganti. Karena jika tidak, maka akan menggangu efisiensi suhu yang ada dalam kulkas, sehingga makanan  yang ada dalam kulkas butuh waktu lama untuk sejuk atau dingin.
  5. Penempatan kulkas yang baik adalah dengan memberikan ruang sekurang-kurangnya 5-7 cm dari dinding. Hal itu penting agar udara yang ada disekitar kulkas dapat bergerak secara bebas dan kulkas tidak terasa terlalu panas akibat terlalu  menempel pada dinding.
  6. Bersihkan kulkas dengan memakai air hanget dicampur sabun cuci piring yang paling harum baunya, sehingga kulkas tetap terjaga kebersihan dan keharumannya.
  7. Sebaiknya kulkas dijauhkan letaknya dari sumber panas seperti kompor atau sumber panas lainnya dan juga jangan memasukan sesuatu yang masih panas kedalam kulkas. Sebaiknya adalah biarkan sesuatu itu dingin dahulu baru dimasukan dalam kulkas.
  8. Pendingin kulkas sebaiknya sekali-kali dibersihkan dengan cara melelehkan bunga es. Yaitu dengan membiarkan mencair dalam beberapa waktu, tujuannya adalah untuk menjaga keseimbangan suhu didalam kulkas.
  9. Jangan mengeruk bunga es dalam pendingin dengan pisau karena sangat  berbahaya. 
  10. Atur suhu kulkas sesuai kebutuhan, jangan terlalu tinggi atau terlalu rendah, karena semakin rendah atau dingin maka kulkas akan membutuhkan semakain banyak konsumsi energi listriknya.
  11. Pada saat aliran listrik mati ( bisa karena PLN ataupun sengaja dimatikan untuk dibersihkan ), sebaiknya biarkan dulu selama 5 menit baru dinyalakan kembali. Hal ini untuk membiarkan kompresor benar-benar di reset ke posisi awal baru kemudian berjalan kembali.

Jika anda salah dalam menggunakan kulkas terutama dalam merawat dan pengelolan kulkas. Maka bisa jadi hal itu akan membuat kulkas tidak tahan lama dan yang pasti akan boros listrik. Jadi alangkah baiknya  jika di gunakan sesuai petunjuk.  Anda tertarik untuk bisa mengetahui cara merawat yang  benar, ikuti terus artikelnya di Bildeco untuk mendapatkan artikel  terbaru lainnya

Comments are closed.